Jakarta, bisnissumsel.com –
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap ekspor produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Indonesia baru 15,7%. Angka ini kalah dengan negara-negara tetangga seperti Singapura dan Thailand.
“Kalau kita lihat memang masih belum besar, ekspor produk UMKM baru 15,7%, 15,7% UMKM kita yang masuk pasar ekspor, masih di bawah Singapura 41%, Thailand 29%. Ini menjadi pekerjaan besar kita,” ungkap Jokowi dalam acara Pembuakan UMKM EXPO(RT) Brilianpreneur 2023, di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (7/12/2023).
Oleh sebab itu, Jokowi juga mendorong agar pembiayaan untuk UMKM semakin dipermudah. Berdasarkan catatannya, penyaluran kredit kepada UMKM baru 21%.
“Yang selalu saya dorong yang berkaitan dengan pembiayaan. Pembiayaan UMKM ini harus dipermudah. Karena kalau kita lihat penyaluran kredit perbankan baru 21% dari total kredit yang ada,” ungkapnya.
Jokowi mengungkap penyaluran kredit paling besar sebanyak 83% dari total penyaluran kredit dibandingkan bank lainnya. Perihal penyaluran UMKM masih 21%, angka itu masih kalah dengan penyaluran kredit ke UMKM di negara lain.
“Kredit perbankan ke UMKM ini baru 21%, di China itu 65% gede banget, di Jepang 65% di India 50%,” pungkasnya.
(ada/ara/detik)
